SEKILAS INFO
  • 6 tahun yang lalu / “Barang siapa yang berwudhu untuk shalat, lalu ia menyempurnakan wudhunya, kemudian berjalan menuju shalat wajib dan ia melaksanakannya secara bersama-sama atau berjamaah atau di masjid, niscaya Allah akan mengampuni dosa-dosanya.” (HR Muslim).
  • 6 tahun yang lalu / “Dan dirikanlah shalat, tunaikanlah zakat dan rukuklah beserta orang-orang yang rukuk” (QS. Al-Baqarah – 43)
  • 6 tahun yang lalu / “Dan pada harta-harta mereka ada hak untuk orang miskin yang meminta dan orang miskin yang tidak mendapatkan bahagian” (QS. Adz-Dzariyat: 19).
WAKTU :

Seleksi dan Penyelembihan Hewan Qurban

Terbit 30 Juli 2018 | Oleh : attaqwa | Kategori :
Seleksi dan Penyelembihan Hewan Qurban

Hari/Tanggal: Ahad, 29 Juli 2018 Inti Sari No. 5-2018

Pemateri:

Drh.Wisnu Wasisa Putra, MP

Balai Besar Pelatihan Kesehatan Hewan

Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian- Kementerian Pertanian

Latar Belakang

Dua aspek kegiatan

  • Pendekatan diri kepada Allah SWT melalui media hewan yang akan disembelih atau diqurbankan
  • Pemberian daging qurban kepada sesama umat muslim, khususnya kaum dhu’afa

Pemotongan hewan qurban di Indonesia selama ini dilakukan secara tradisional, serba darurat, apa adanya, dan kurang memperhatikan aspek hygiene-sanitasi, kesejahteraan hewan dan kesehatan lingkungan

Tujuan :

Dasar :

“Sesungguhnya Allah menetapkan ihsan pada segala sesuatu. Maka jika kamu membunuh, lakukanlah dengan cara terbaik (ihsan); jika kamu menyembelih binatang, sembelihlah dengan cara terbaik (ihsan), tajamkanlah pisaunya dan senangkanlah dia (HR Muslim)”

  1. Pemotongan hewan qurban sesuai syariah agama Islam, kaidah kesmavet, dan kesrawan
  2. Merubah pola fikir dan pandangan masyarakat umum tentang penyelenggaraan pemotongan hewan qurban dari cara tradisional menjadi higienis à menghasilkan daging qurban ASUH
  3. Melindungi kesehatan dan ketentraman batin masyarakat

Aspek Teknis

  • Pengawasan teknis pemotongan hewan qurban harus dimulai dari seleksi hewan hingga penanganan dagingnya agar dapat terjamin kehalalan dan keamanannya terutama pencegahan penularan zoonosis.
  • Dalam aspek penanganan hewan qurban hingga tahap penyembelihan harus memperhatikan aspek kesejahteraan hewan sebagai manifestasi saling menghargai sesama ciptaan Allah SWT.

Materi selengkapnya dapat di download di sini

SebelumnyaGembirakanlah hati orang mukmin -Inti Sari No. 5-2018

Tausiyah Lainnya